Ikhwani….Terjadi nya gerhana tidak lain adalah peringatan Alloh buat kita. Alloh peringatkan bahwa semua yang ada di alam dua ini adalah di bawah kekuasaan Alloh. Semua adalah milik kepunyaan Alloh yang telah di ciptakan Alloh dengan sempurna, berjalan sesuai ketentuan Alloh.
Maka jadikanlah peringatan Alloh ini sebagai jalan agar kita sadar dan semakin dekat kepada Alloh, sadar akan kekuasaan dan kehebatan Alloh serta keagungan Alloh, yang telah menciptakan dunia seisinya, dan semua berjalan teratur rapi. Hasil atau wujud dari kesadaran kita yaitu dengan tidak berbuat kerusakan, kegelapan, kemaksiatan. Seperti yang tertera dalam firman Alloh yang artinya :
“Wahai manusia jangan engkau berbuat kerusakan setelah bumi ini di perbaiki oleh Alloh. Dan berdoalah kalian kepada Alloh dengan penuh rasa takut dan harap kepada Alloh, sesungguh nya rahmat Alloh amat dekat dengan orang yang berbuat kebaikan”.
Kemaksiatan dan kerusakan akan membuat jiwa kita gelap, hati kita juga gelap, ruh kita gelap. dan kalau itu sudah terjadi, maka akan buta mata hati kita. Dan kalau sudah buta mata hati ini maka yang haq akan di pandang batil dan yang batil akan terlihat sepeti haq, yang benar akan dipandang salah, dan yang salah akan tampak benar.
Ikhwani…Jangan lah berbuat kerusakan dengan menimpakan kekerasan kepada orang lain. Tebarkan lah rahmat kepada orang lain, kepada mahkluk Alloh, dan kepada keluarga kita. Jangan berbuat kekerasan kepada keluarga, istri, anak. Sayangi dan rahmatilah mereka serta mahluk Alloh yang lain karena Alloh, dan Benci lah juga karena Alloh. Bukan karena hawa nafsu kita.
Terjadi nya gerhana juga adalah merupakan pelajaran buat kita, pelajaran yang bisa kita ambil yaitu keteraturan perputaran jagat raya ini ada ditangan Alloh. Alloh lah yang menggerakan semua nya dengan sangat rapi. Alloh yang mampu untuk menerbitkan matahari, menenggelam kan matahari, memunculkan bulan di malam hari, berganti nya siang dan malam, berputar nya semua tata surya sesuai poros nya, dan Alloh lah juga yang membuat Bumi kita saat ini tepat berada diantara matahari dan bulan, sehingga terjadi gerhana.
Terjadi nya gerhana ini juga pelajaran besar untuk kita, bulan yang semesti nya bersinar terang menjadi gelap. Begitupula kehidupan manusia. Tidak akan selamanya berada dalam kenikmatan, kesenangan, ketercukupan, keindahan, berada di posisi yang enak. Namun akan tiba masa dimana hidup ini akan terasa gelap, sempit, kekurangan, tidak mengenakan. Ketika itu terjadi maka kembalikan lah semua kepada Alloh dan Rosul Nya.
Begitu pula yang terjadi saat ini dinegri kita, saat ini banyak dengan kedzoliman, banyak kedurhakaan, pertikaian, permusuhan, ini adalah perjalanan yang gelap, yang apabila di terus terus kan maka akan hancur keadaan kita. Semua kerusakan negri ini terjadi bukan karena Alloh yang menimpakan kepada kita, namun karena tangan tangan manusia, yang terus menerus memperturutkan hawa nafsu, mengejar harta sebanyak-banyak nya, gila akan tahta dan jabatan.
Untuk itu, dari beberapa pelajaran yang kita ambil dari peristiwa gerhana bulan malam hari ini, hendak nya kita mempersiapkan hari esok apabila kita masih di beri izin oleh Alloh untuk masih tetap hidup besok. Apa yang harus kita lakukan???
Langkah awal, mari kita memohon ampun kepada Alloh atas segala kesalahan kita dengan cara memperbanyak taubat kepada Alloh. Alloh berfirman yang arti nya :
”Bertobatlah kalian wahai orang orang yang beriman agar kalian menjadi orang yang beruntung”.
Keluarkan sedekah, cintai orang yang lemah, datangi orang tua kita, minta ridho nya, hormati mereka para orang tua dan jangan mendurhakai mereka.